Riekha Pricilia

Perempuan, 21 Tahun

Riau, Indonesia

Tiga sifat manusia yang merusak adalah : kikir yang dituruti, hawa nafsu yang diikuti, serta sifat mengagumi diri sendiri yang berlebihan. <div style='background-color: none transparent;'></div>
::
PLAY
Faceblog-Riekha
Shutdown

Navbar3

Search This Blog

Senin, 21 November 2011

Wanggai dan Tibo Saling Melengkapi






KOMPAS/YUNIADHI AGUNG
Duet striker Indonesia, Patrich Wanggai (kiri) dan Titus Bonai (Tibo).






JAKARTA, KOMPAS.com - Tim Nasional Indonesia U-23 memiliki duet maut Patrich Wanggai dan Titus Bonai atau Tibo di ajang SEA Games XXVI. Rahasia dari ketajaman kedua penyerang asal Papua itu karena satu sama lain saling melengkapi saat tampil.
"Meskipun kedua pemain tersebut terkesan individual, mereka bisa pecahkan konsentrasi lawan," kata Pelatih Persipura Jayapura, Jacksen F Tiago, saat dihubungi wartawan, Senin (21/11/2011).
Ia mengatakan, Patrich cakap bermain sebagai target man, sementara Tibo sebagai pendobrak. Namun, sejauh ini cuma satu gol saja yang diciptakan hasil kerja sama mereka berdua waktu gol pertama lawan Singapura.
"Tapi dalam pertandingan yang lawan bermain negative football, individu pemain adalah salah satunya senjata untuk pecahkan pertahanan kokoh lawan," sambung pelatih asal Brasil itu.
Wanggai-Tibo telah mencetak sembilan gol atau rata-rata 61 persen dari koleksi 13 gol tim nasional. Patrich mengoleksi lima gol dan Titus Bonai tiga gol. "Duet maut" ini akan kembali menjadi andalan "Garuda Muda" pada babak final melawan Malaysia nanti malam.
"Kalau saya masih percaya bahwa Indonesia akan keluar sebagai juara meskipun kali ini Indonesia akan menghadapi lawan terberatnya," tegas pemain yang pernah bermain untuk Persebaya itu.

0 Komentar: